
Drs. H. MUHTAR GOJALI
NIP. 19590908 198003 1 008
- SIMTUN - HONDA DAN TAMSIL
- SIPINTER Dinas Pendidikan Kota Cilegon
- E-LEARNING Dinas Pendidikan Kota Cilegon
- SIMTUBAGUS Dinas Pendidikan Kota Cilegon
- Sistem UK-GTK ONLINE Kota Cilegon
Bagikan Artikel ini :

Kepala Dinas Pendidikan Kota Cilegon Muhtar Gozali mengapresiasi Kepala UPTD Pendidikan dan Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) Kecamatan Citangkil, atas terselenggaranya kegiatan halal bihalal, yang tujaunnya untuk mempererat talisilaturahmi.” Saya menyambut positif kegaiatan ini, selain untuk mempererat talisilaturahmi antar Guru, Kepala Sekolah dan seluruh jajaran Tenaga Pendidik, juga mmberikan motivasi dan semangat baru kepada para tenaga Pendidikan di awal tahun ajaran baru ini,” ungkap Kadindik usai menghadiri Halal Bihalal di Citangkil, Kamis (19/7).
Lebih lanjut Muhtar menuturkan, dengan adanya kegiatan ini bisa memberikan semanat dan wawasan baru bagi tenaga pendidik.” Saya inginkan kepada guru yang hadir, bisa mengimplementasikan dari apa yang disampaikan oleh saya maupun penceramah dalam kehidupan sehari-hari,” harapnya.
Sementara itu, panitia pelaksana Maftuhi menjelasakan, bahwa tujuan diadakanya kegiatan ini untuk mempererat persaudaraan didunia pendidik.” Agenda ini merupakan agenda rutin yang dilaksanakan setiap tahun, agar para guru maupun anggota PGRI lebih akrab lagi, serta bisa saling tukar pikiran dalam memajukan dunia pendidikan di Cilegon” harapnya.
Hal senada juga disampaikan Siti Rufiah selaku Panitia Penyelenggara, bahwa pihaknya mengucapkan terimakasih kepada seluruh panitia maupun para guru yang telah membantu terlaksananya kegiatan ini.
